6 Tips Traveling ke Pantai dengan Aman di Musim Hujan Agar Terhindar dari Bahaya
Tips aman dan nyamann travelling ke pantai di musim hujan, (Sumber : Pixbay)

JOGJACORNER.ID- Sebagian orang memilih berlibur untuk melepas penat dari aktivitas sehari-hari. Salah satu pilihan tempat untuk berlibur adalah pantai. Suara deburan ombak dengan angin sepoi-sepoi akan membuat semua orang betah dan merasa tenang. Namun pantai tidak selalu aman bagi siapa saja.


Pantai terkadang dilanda ombak yang tinggi, sehingga mengganggu liburan kita yang menginginkan kondisi tenang. Kekhawatiran seperti itu tidak jarang terjadi.

Apalagi di musim penghujan seperti sekarang ini yang tentunya kapasitas air laut sedang naik.

Untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan, dikutip dari akun Twitter@BPBDDIY, Selasa (19/10/2022), berikut beberapa tips berkunjung ke pantai agar liburan menjadi menyenangkan dan tetap aman.

1. Carilah informasi tentang pantai yang akan Anda kunjungi.

2. Periksa kondisi cuaca pantai. Mengetahui kondisi cuaca memungkinkan kita untuk mengantisipasi apa yang tidak diinginkan.

3. Wisatawan sebaiknya melihat apakah anginnya sangat kencang, tidak hanya melihat pantai sedang bercuaca cerah atau buruk.

4. Hindari arus. Arus ini dapat menarik perenang ke tengah laut.

5. Hati-hati dengan ubur-ubur. Sengatan ubur-ubur dapat menyebabkan rasa sakit, gatal, dan ruam merah pada kulit.

6. Patuhi rambu-rambu dan seruan petugas polisi yang berpatroli.