Daftar Spot Foto Instragamable di Pantai Nguluran: Ada Teras Kaca Hingga Ayunan Raksasa, Cek Harga Tiketnya di Sini
Pantai Nguluran
Daftar spot foto Pantai Nguluran (Sumber : instagram @teraskaca)

JOGJA-Teras Kaca Pantai Nguluran Gunungkidul selain menawarkan keindahan laut lepas, juga memiliki spot-spot foto menarik instagramable yang dapat mempercantik feed instagrammu. Destinasi ini buka tiap hari di mulai pukul 09.00-17.00 di weekdays dan 08.00-17.00 di weekend.
Melansir dari akun youtube @Jogja Info, berikut spot-spot menarik dari Pantai Nguluran.
1. Teras Kaca
Spot teras kaca ini menghadap ke laut lepas, di sini pengunjung disuguhkan dengan pemandangan laut lepas serta sensasi berdiri di atas kaca transparan, sehingga cukup menantang adrenalin. Di spot ini pengunjung juga dapat berswafoto dengan latar teras kaca dan laut lepas. Untuk berfoto disini, pengunjung harus melepas alas kakinya.

2. Jogja Swing
Jogja Swing, adalah spot ayunan, spot ini sangat cocok untuk pengunjung yang suka dengan sensasi yang menantang, karena ayunan ini akan diayunkan ke laut lepas, namun tentunya diawasi oleh pengawas serta menggunakan perlengkapan safety. Untuk merasakan adrenalin spot ini pengunjung harus membayar sewa lokasi sebesar Rp. 50.000 dengan durasi foto selama 4 menit per orang.

3. Becak Terbang
Dengab spot ini pengunjung akan berfoto dengan menggunakan becak yang sudah di modifikasi sehingga terlihat indah, untuk berfoto di spot ini, pengunjung dikenai tarif sebesar Rp. 10.000 dengan durasi foto selama 4 menit per orang.

4. Glass Boat
Dengan tiket sebesar Rp. 20.000 pengunjung dapat merasakan sensasi di atas boat dengan lantai yang terbuat dari kaca, selain duduk di bagian boat nya sendiri, pengunjung juga dapat duduk di kursi yang disediakan lengkap juga dengan mejanya. Untuk berswafoto di sini, pengunjung juga harus melepas alas kakinya. Sama seperti spot lainnya, di spot ini oengunjung juga hanya diberi waktu berfoto selama 4 menit per orang.

5. Giant Chair
Giant Chair merupakan spot foto berupa kursi besar yang terletak di atas ketinggian, sehingga pengunjung harus menaiki beberpa anak tangga, agar sampai di spot ini. Karena berada di atas ketinggian, pemandangannya pun juga sedikit berbeda dengan spot-spot lainnya. Di sini pengunjung dikenai harga tiket sebesar Rp.10.000 dengan durasi foto 4 menit per orang.

7. Flygliding
Flygliding merupakan salah satu spot menantang selain jogja swing, dengan menggunakan alat pengaman pengunjung akan meluncur dari atas ketinggian. Untuk menikmati sensasi ini pengunjung harus membayar tiket sebesar Rp. 20.000

8. Giant Teras
Giant teras ini, merupakan teras yang berbentuk setengah lingkaran terbuat dari kaca, dengan tengah-tengahnya berupa jaring-jaring. Tiket masuk ke spot ini sebesar Rp. 30.000 dengan durasi foto selama 4 menit per orang.
Bagaimana tertarik mengunjungi Teras Kaca Pantai Nguluran ? Untuk informasi lebih lanjut pengunjung dapat mengunjungi akun instagram @teraskacanguluran.*