Deretan Pelatih yang Pilih Mundur Setelah Tersingkir dari Piala Dunia 2022: Ada Enrique Hingga Tite
pelatih
Deretan pelatih yang mengundurkan diri usai tersingkir di Piala Dunia 2022. (Sumber : Twitter @SiaranBolaLive)

JOGJA-Piala Dunia 2022 telah berlangsung hampir satu bulan lamanya. Kini, turnamen sepakbola paling bergengsi itu masuk ke babak semifinal. Sebelum tiba di semifinal, banyak kejutan-kejutan yang berasal dari tim-tim kecil yang diremehkan.
Seperti kemenangan tim Asia yang berhasil mengalahkan tim-tim besar Eropa. Hingga kini, kejutan-kejutan tersebut masih terasa hingga semifinal saat Maroko berhasil mengamankan posisi untuk melaju ke semifinal.


Baca Juga: Babak Semifinal Serasa Reuni Penerima Ballon d'Or, Begini Perjalanan Pertemuan Messi dan Modric


Tak hanya itu, kepulangan tim unggulan juga membuat para pelatihnya mengundurkan diri dari pelatih kepala. Hingga kini, sudah tercatat lebih dari lima pelatih yang mengundurkan diri setelah kalah di pertandingan yang bergengsi ini. Siapakah saja mereka?

Dilansir dari akun Twitter @SiaranBolaLive pada Selasa (13/12/2022), berikut beberapa pelatih yang undur diri setelah out dari Piala Dunia 2022:

1. Luis Enrique - Spain
2. Tata Martino - Mexico
3. Roberto Martínez - Belgia
4. Paulo Bento - Korsel
5. Louis van Gaal - Belanda
6. Tite - Brazil
7. Otto Addo - Ghana
8. Carlos Queiroz - Iran