3 Rekomendasi Museum yang Ada di Bantul, Apa Saja?
Museum wayang kekayon
Museum Wayang Kekayon (Sumber : Akun Instagram @museumwayangkekayon)

BANTUL, Jogjacorner.id- Bantul merupakan salah satu Kabupaten di Yogyakarta yang menyimpan banyak wisata-wisata sejarah, seperti gua, dan museum tokoh, dan museum budaya. Beberapa budaya di Indonesia di museumkan di Bantul, melansir dari akun instagram@visitingbantul pada (06/12/2022), berikut 3 museum budaya yang ada di Bantul.


1. Museum Wayang Beber Sekartaji

Museum ini terletak I Gg. Pancasila No, 805, Kanutan, Sumbermulyo, Bambanglipuro, Bantul, Yogyakarta. Tak banyak yang tahu, museum ini merupakan museum pertama di Indonsia bahka Dunia, yang Menyajikan koleksi Wayang Beber. Keistimewaan wayang ini adalah sisi cerianya yang berupa hasil karya kearifan lokal dengan proses perjalanan yang panjang hasil karya leluhur. 


2. Museum Tembi Rumah Budaya

Museum ini didirikan pada 1995, di dalam museum ini berisi berbagai koleksi enografi masyarakat Jawa seperti wayang kulit, wayang golek, topeng, aneka celengan, berbagai lukisan, majalan kejawen, gamelan, uang kuno, dan benda kuno lainnnya. Museum ini terletak di Jl. Parangtritis Km 8,4 Tembi, Timbulharjo, Kecamatan Sewon, Kabupaten Bantul.


3. Museum Wayang Kekayon

Di dalam museum ini menyimpan berbagai wayang, yang beberapa diantaranya telah mendapatkan penghargaan UNESCO sebagai Masterpiece of The Oral & Intangible Heritage of Humanity seperti wayang kulit, wayang golek, wayang klithik, dan sebagainya. 


Demikian ulasan mengenai 3 museum yang ada di Bantul.



Penulis : Indah Yulia