Deretan Bisnis Sampingan Mahasiswa, Bisa Nambah Uang Saku dan Untung Puluhan Juta Rupiah
bisnis
Ilustrasi bisnis sampingan untuk mahasiswa. (Sumber : Dokumentasi freepik)

JOGJA-Sebagian besar masyarakat memilih untuk berbisnis di masa kini. Meskipun masih menjadi mahasiswa, Anda dapat pula memulai bisnis yang dapat menghasilkan uang saku dengan keuntungan yang lumayan besar. Bisnis sampingan ini dapat dikerjakan sembari belajar sebagai kewajiban seorang mahasiswa. Ada banyak deretan peluang usaha yang bisa dipilih, bahkan tanpa keluar rumah atau kos.

Anda dapat memanfaatkan perkembangan zaman yang semakin canggih ini. Beberapa usaha hanya membutuhkan koneksi internet untuk mendapatkan uang tambahan. Hal ini dapat menambah uang jajan dan tabungan untuk keadaan yang mendesak lainnya. Lantas, apa saja? Berikut deretan bisnis atau usaha sampingan yang cocok untuk mahasiswa.

1. Survei Online
Jika memiliki waktu senggang setiap harinya, Anda dapat mengikuti survei online. Usaha ini dapat dilakukan ketika memiliki waktu senggang yang tidak diisi dengan kegiatan lainnya. Daripada nongkrong atau menghamburkan uang dengan tujuan yang tidak jelas, Anda dapat mencoba mengisi survei online yang nantinya akan mendapatkan uang. Kini banyak web yang menyediakan untuk diisi survei dan Anda akan diberikan bayaran atas setiap opini yang diberikan.
 
2. Perancang Desain Grafis
Jika Anda suka dengan seni dan hobi mendesain, Anda dapat memanfaatkan peluang untuk menjadi perancang desain grafis. Anda dapat mengambilnya sesuai dengan keinginan pelanggan atau sesuai dengan kemampuan diri sendiri. Anda dapat memanfaatkan situs-situs yang dapat menghubungkan Anda dengan klien. Melalui usaha ini, Anda dapat menghasilkan uang dari kegiatan yang Anda senangi.
 
3. Penulis Freelance
Selain hobi terhadap desain, bagi Anda yang suka menulis dapat juga menghasilkan uang dari hobi tersebut. Anda dapat mengikuti usaha sampingan sebagai penulis di situs web, blog, dan majalah. Mereka akan membayar orang yang dapat menulis artikel dan e-Book untuk mereka. Selain itu, Anda dapat menulis di bidang keahlian yang dimiliki, seperti keuangan pribadi, kesehatan dan gaya hidup, hiburan, pemasaran, dan lainnya.

4. Memulai Sebuah Blog
Pada masa kini blogger menjadi salah satu kegiatan yang banyak digandrungi masyarakat. Perkembangan zaman yang semakin modern ini dimanfaatkan oleh mereka untuk mendapatkan uang tambahan. Anda dapat menjadi Affiliate Marketing atau melakukan blog pribadi tentang travelling atau lainnya.

Baca Juga: Rekomendasi Toko Batik di Jogja, Cek Selengkapnya agar Tidak Salah Beli

5. Berjualan Online
Jika Anda seorang pengusaha, tetapi tidak memiliki tempat khusus untuk berjualan, Anda dapat memilih untuk berjualan secara online. Berjualan dengan sistem ini dapat memungkinkan Anda mendapat lebih banyak pelanggan, bahkan hingga luar pulau. Anda dapat berjualan di media masa yang dimiliki. Namun, perlu diingat bahwa harus tetap menjadi penjual yang amanah agar memiliki konsumen yang lebih banyak.

6. Pekerja Part Time di Kampus
Selain usaha sampingan yang telah disebutkan, Anda juga bisa mengambil pekerjaan sampingan di kampus. Biasanya, beberapa bagian departemen membutuhkan orang lain untuk membantu. Apalagi jika Anda pintar dapat memilih untuk menjadi asisten dosen di salah satu mata kuliah. Selain bisa belajar lebih dalam, Anda juga mendapatkan uang bayaran.

 7. Bekerja di Cafe
Anda juga dapat bekerja paruh waktu di cafe. Pasalnya, sebagai seorang mahasiswa, pekerjaan in dinilai lebih fleksibel. Banyak cafe yang mau menerima mahasiswa dengan menyesuaikan waktu kuliah. Pekerjaan yang banyak diminati anak muda saat ini adalah barista dan waiters di cafe atau kedai kopi.

8. Mengajar Les
Anda juga bisa menjadi guru les privat untuk adik-adik di bangku SD, SMP atau SMA. Pengetahuan dan ilmu yang didapatkan selama di bangku sekolah bisa dimanfaatkan untuk mendatangkan uang tambahan. Selain les pelajaran, Anda juga bisa mengajar les musik jika memiliki kemampuan tersebut.*