Jembatan Gantung Terpanjang di ASEAN Ternyata Ada di Indonesia, Simak di Sini Keunikan dan Lokasinya
Jembatan Gantung Terpanjang
Jembatan gantung terpanjang se-Asean ternyata di Indoensia (Sumber : Instagram @asfir27)

JOGJA-Beberapa hari yang lalu, masyarakat dihebohkan dengan adanya musibah yang terjadi di India. Sebuah jembatan gantung roboh dan menewaskan ratusan orang.

Terkait musibah tersebut, tahukah kamu jika jembatan terpanjang di Asean berada di Indonesia?

Dilansir dari akun Instagram @saranainfrastruktur pada Senin (31/10/2022), jembatan tersebut berada di kawasan Bandung. Tepatnya di Desa Patengan, Kecamatan Rancabali, Kabupaten Bandung dan dikenal dengan nama Rengganis Suspension Bridge.

Lantas, apa keunikan Rengganis Suspension Bridge?

Rengganis Suspension Bridge membentang sepanjang 370 meter dengan ketinggian 75 meter. Panjangnya melebihi jembatan gantung serupa di Sukabumi, yaitu Situ Gunung Suspension Bridge. Situ Gunung Suspension Bridge mempunyai panjang hanya 243 meter, dengan ketinggian mencapai 100 meter.

Rengganis Suspension Bridge membentang di atas hutan serta sungai yang berada di kaki Gunung Patuha. Lokasinya berada di ketinggian 1.700 meter di atas permukaan laut.

Jembatan tersebut menggunakan kawat sling baja yang diimpor dari luar negeri serta telah melalui hasil uji coba dan penelitian dari pabrik.

Sementara itu, lantai dasar jembatan menggunakan kayu ulin atau kayu besi yang didatangkan langsung dari Kalimantan. Selain itu, setiap pengunjung yang melintas akan dilengkapi dengan tali pengaman yang terikat dengan sling baja. Pihak pengelola juga membatasi kapasitas pengunjung yang melintas di atas jembatan adalah 70 orang.*