Resep Bikin Dragon Fruit Dessert, Camilan Segar Saat Cuaca Terik dan Cocok Buat Ide Jualan
Ilustrasi Dragon Fruit Dessert.  Akun Instagram Huihauslanusa
Ilustrasi Dragon Fruit Dessert. Hidangan lezat disantap saat cuaca panas. (Sumber : Akun Instagram Huihauslanusa)

JOGJA, Jogjacorner.id- Usai gerhana matahari yang terjadi beberapa waktu lalu, cuaca panas menyelimuti Pulau Jawa tak terkecuali Jogja dan sekitarnya kena bagian cuaca panas gerah dan menyengat.


Jika sudah seperti ini inginnya ngemil dan minum yang segar segar. Aneka buah potong segar tak dapat mengobati rasa gerah dengan maksimal. Begitupun air es biasa bahkan aneka jus. 


Maka dari itu perlu ada variasi membuat camilan atau hidangan segar yang cocok disantap saat cuaca panas. Kali ini dihadirkan resep bikin Dragon Fruit Dessert. Segar lezat enak dan gampang membuatnya. 


Baca Juga: Ide Jualan Simpel Tapi Omset Besar, Ini Dia Cara Membuat Tahu Bulat


Resep Bikin Dragon fruit dessert.


Bahan:


- 250 gr daging buah naga

- 1 sachet bubuk agar

- 100 gr gula pasir

- 500 ml air


Cara membuat:


1. Blender hingga halus buah naga sisihkan.

2. Masak dan didihkan, agar agar bubuk, gula pasir, dan air dalam tempat.

3. Setelah mendidih, matikan kompor dan masukkan buah naga yang sudah di blender. Aduk-aduk hingga rata.

4. Tuang di tempat tahan panas. 

5. Dinginkan


Bahan kuah susu:


- 100 ml susu kental manis

- 200 ml susu evaporasi

- 200 ml susu UHT


Cara membuat:


1. campur semua bahan kuah dan aduk-aduk hingga rata

Penyelesaian:

1. Potong kotak-kotak agar agar buah naga.

2. Campur agar buah naga yang sudah di potong-potong ke dalam bahan kuah susu.

3. Taruh di gelas saji.

4. Dinginkan dalam lemari es.

5. Tambahkan daun mint.

6. Siap disajikan selagi dingin.