Tips Mudik Bawa Anak Kecil, Dijamin Anti Rewel Selama Perjalanan
mudik
Ilustrasi mudik membawa anak kecil. (Sumber : Dokumentasi freepik)


JOGJA-Tradisi mudik merupakan salah satu momen yang paling ditunggu-tunggu saat lebaran tiba. Meskipun melelahkan dan butuh persiapan yang matang, keinginan untuk berkumpul bersama keluarga di kampung halaman mengalahkan hal tersebut. Apalagi orang yang bekerja di perantauan dan jarang pulang. Momen ini menjadi waktu yang tepat untuk bersilaturahim bersama keluarga besar.

Persiapan mudik yang banyak wajib tidak boleh tertinggal satu hal apapun. Oleh karena itu, Anda bisa mempersiapkannya jauh-jauh hari. Apalagi Anda mudik dengan membawa bayi atau balita. Hal-hal yang harus dipersiapkan akan lebih banyak dari biasanya. Tak jarang anak-anak akan rewel dan tak nyaman dengan perjalanan yang jauh.

Nah, jika Anda mudik dan membawa anak kecil, simak tips berikut, anak dijamin tidak akan rewel dan nyaman selama di perjalanan. Dilansir dari akun Instagram @oramiparenting pada Selasa (11/4/2023), berikut tips mudik membawa bayi atau balita.

1. Pilihlah transportasi yang nyaman
Anda bisa memilih transportasi pesawat, kereta, ataupun mobil pribadi. Ketiga transportasi tersebut masing-masing mempunyai plus minus. Jika menggunakan pesawat, durasi perjalanan cepat, anti macet, dan harga tiket yang cenderung mahal. Jika menggunakan kereta, durasi perjalanan tergantung jarak tempuh, anti macet, dan harga tiket relatif murah. Jika menggunakan mobil pribadi, durasi perjalanan tergantung kondisi jalan (macet), bebas berhenti selama perjalanan, dan butuh uang lebih untuk bensin dan tol. Jadi, Anda bisa memilih transportasi yang dirasa sesuai dan nyaman bagi anak Anda dan keluarga.

2. Bawalah MPASI yang praktis
Jika anak sudah diperbolehkan mengonsumsi MPASI, tak ada salahnya Anda membawa MPASI yang praktis selama perjalanan. Anda bisa mencoba membawa bubur fortifikasi, roti, buah, biskuit, dan cemilan lainnya sesuai kesukaan sang anak.

3. Ciptakan suasana yang menyenangkan
Anak kecil cenderung mudah bosan jika melakukan perjalanan jauh. Anda bisa mengatasi hal ini dengan membawa mainan sang anak, mendengarkan musik, atau bercerita selama perjalanan agar anak tidak bosan.

Baca Juga: Profil Muhammad Zayyan, Idol K-Pop Asal Indonesia yang Siap Unjuk Gigi

4. Bawalah obat-obatan
Untuk berjaga-jaga, Anda juga perlu menyiapkan obat-obatan untuk anak selama perjalanan mudik. Anda bisa membawa paracetamol, lotion anti nyamuk, minyak telon, obat anti mabuk perjalanan, dan obat lain yang dirasa berguna.

5. Sediakan tas khusus untuk perlengkapan anak
Anda bisa menyiapkan tas khusus untuk perlengkapan sang anak. Hal ini agar tidak repot mencari kebutuhan anak jika disatukan dengan barang-barang lainnya. Anda bisa mengisi tas tersebut dengan diapers, tisu basah, plastik kosong untuk sampah, baju ganti, selimut, jaket, dan handuk kecil.

6. Siapkan uang tunai yang cukup
Anda perlu menyiapkan uang tunai yang cukup selama perjalanan mudik. Hal ini dapaat mempermudah Anda ketika terdapat kebutuhan yang tak terduga atau darurat, seperti bayar parkir, makan, dan toilet.