Waspada Penipuan, Simak Cara Aman Penukaran Uang Baru Menjelang Lebaran yang Dianjurkan BI
Penukaran uang
Ilustrasi foto penukaran uang (Sumber : Instagram @bank_indonesia)

JOGJA-Tradisi yang dilakukan saat hari raya idul fitri adalah memberi uang ke keluarga, kerabat dan anak-anak. Dengan demikian, penukaran uang menjadi fasilitas yang sering dibutuhkan ketika hari raya idul fitri sudah semakin dekat.

Bank Indonesia pun melalui postingan Instagramnya mengingatkan masyarakat untuk selalu waspada penipuan penukaran uang.

Menurut Bank Indonesia, indikasi sebagai salah satu bentuk penipuan. Bank Indonesia menjelaskan penukaran uang tidak pernah dilakukan secara transfer. Adapun alur penukaran uang yang merupakan salah satu fasilitas yang disediakan Bank Indonesia sebagai berikut:

1. Bank Indonesia menyediakan aplikasi penukaran hang secara langsung maupun online.
2. Bank Indonesia menyediakan aplikasi penukaran uang yang disebut PINTAR yang juga dapat diakses di website pintar.bi.go.id
3. Pemesanan wajib mengisi nomor induk kependudukan (NIK) nama lengkap, nomor telepon, dan email sebagai bukti pemesanan.
4. Tidak permintaan pengiriman uang melalui pemesanan tersebut
5. Uang yang ditukarkan dibawa langsung ke lokasi yang telah dipilih
6. Datang pada tanggal dan waktu yang telah ditentukan
7. Semua persyaratan wajib dibawa dan membawa kartu penduduk (KTP) asli.*