8 Rekomendasi Tempat Makan Viral dan Enak di Jogja, Tak Hanya Menjual Tempat Tapi Juga Rasa
Makan enak
Tampak depan rumah makan Gelora Baik yang memiliki menu dengan cita rasa yang enak (Sumber : Twitter @msbb_id)


JOGJA-Liburan akhir tahun segera tiba. Salah satu tempat liburan yang wajib dikunjungi adalah Kota Yogyakarta. Jogja memiliki berbagai destinasi wisata yang menarik dan tentunya kekinian, sehingga cocok dikunjungi bersama keluarga.
Jika sedang berkunjung ke Jogja, jangan lupa untuk berkunjung ke beberapa tempat makan berikut yang belakangan viral di media sosial. Tempat makan ini tidak hanya menjual tempat yang menarik, namun juga rasa makanan yang disajikan begitu lezat. Selain itu, harga yang dipatok juga masih cukup terjangkau.
Dilansir dari akun Twitter @msbb_id pada Sabtu (17/12/2022), berikut rekomendasi tempat makan di Jogja yang memiliki cita rasa yang enak dan tempat menarik.


1. Soto Ayam Pak Dalbe
Salah satu soto ayam yang enak buat sarapan karena rempah kuahnya sangat berasa dan segar. Soto ayam ditambah pelengkap sate atau mendoan menjadikan perpaduan yang sempurna.
Karena sering antri panjang, disarankan untuk datang dari pagi hari, sekitar jam 7 pagi untuk menghindari antrean yang panjang.
2. Kopi Klotok
Tempat ini selalu menjadi rekomendasi meskipun sudah mainstream banget. Tempatnya memang nyaman dan ketika pagi hari waktu sarapan, vibe Jogja-nya berasa banget. Menu yang disajikan selalu makanan rumah namun memiliki rasa yang enak. Menu telur krispi dan pisang gorengnya selalu menjadi incaran para pengunjung.
3. Mie Sapi Banteng
Tempat makan ini sudah menjadi favorit banyak orang karena selalu ramai pengunjung dan menu yang disajikan cepat habisnya. Tak hanya menyajikan mie sapi, tempat makan tersebut juga menjual mie ayam dan kwetiau. Pangsit rebusnya juga juara dan wajib dicoba saat berkunjung ke sana.


Baca Juga: Ingin Liburan di Akhir Tahun, Hindari Bawa Bekal Makanan ini


4. Waroeng Yanto
Cari seafood  dan chinese food di Jogja? Tak perlu bingung mencarinya, mending langsung ke Waroeng Yanto. Menunya enak semua dan hampir tidak ada yang failed. Menu yang jadi andalan dan wajib dicoba adalah kailan yang memiliki dua rasa.
5. Landhuis Resto
Landhuis Resto merupakan tempat makan yang menyajikan menu rumahan yang tak kalah enaknya. Rasanya mengingatkan dengan masakan ibu di rumah. Tempatnya juga cantik dan estetik, cocok untuk kamu yang suka berswafoto. Tempat makan ini buka mulai jam 11.00 sehingga cocok untuk menjadi pilihan makan siang.
6. Kedai Rukun
Kedai Rukun buka mulai jam 1 siang. Makan siang disini rasanya seperti lagi di rumah nenek ditambah menunya rumahan semua dan dompet friendly.  Empal gentongnya wajib dicoba karena enak, seger, dan dagingnya empuk. Dua kata yang cocok menggambarkan tempat ini adalah sederhana dan istimewa.


Baca Juga: Ini Resep Kuliner Trasisional Bubur Ketan Hitam yang Bisa Dicoba di Rumah


7. Gelora Baik
Tempatnya unik, ala-ala rumah joglo dan ada aksen kedai Jepangnya. Aneka makanan dan minumannya berbahan rempah gitu. Tapi yang jadi highlight adalah nasi goreng rempahnya karena enak banget. Ada beberapa kucing gemes yang suka nemenin makan juga.
8. Gandhok
Tempat makan Gandhok merupakan tempat yang paket lengkap. Buat nongkrong bisa, buat makan berat juga bisa. Soalnya ada coffee shop yang nyaman buat WFC atau sekedar ngopi cantik. Kalau laper tinggal ke Bakmi Gandhoknya. Bakminya juga enak banget.*