Bingung Habiskan Libur Lebaran?, Berikut 5 Kegiatan Seru Untuk Isi Libur Lebaranmu
Libur
Foto Ilustrasi Kegiatan Mengisi Libur Lebaran (Sumber : Pixabay)

JOGJACORNER.ID - Lebaran Idul Fitri akan segera tiba, pemerintah juga telah mengumumkan Cuti Bersama Hari Raya Idul Fitri beberapa waktu lalu yang jatuh pada tanggal 19, 20, 21, 24, dan 25 April. Sekitar satu minggu kegiatan sekolah, perkantoran, pabrik, dan instansi lainnya diliburkan, atau tidak berjalan normal seperti biasnya.

Bagi umat muslim, libur lebaran kerap kali dimanfaatkan untuk mengunjungi keluarga, kerabat, sanak saudara, teman untuk silaturahmi dan bermaaf-maafan.

Namun tak jarang, bagi seseorang yang tidak turut serta merayakannya, terkadang bingung ingin menghabiskan libur lebaran dengan melakukan kegiatan apa.

Melansir dari berbagai sumber, Rabu (19/4) berikut kegiatan-kegiatan yang dapat dilakukan selama libur lebaran:

1. Lakukan Kegiatan Sesuai Hobi

Saat libur lebaran, melakukan kegiatan sesuai dengan hobi merupakan salah satu solusi agar tidak bosan selama liburan. Kamu dapat membaca buku, menulis, memasak, bercocok tanam, dan sebagainya. Dengan melakukan hobi-hobi yang bermanfaat tentu saja hal ini dapat mengasah keterampilanmu yang mungkin akan berguna saat kembali sekolah, ataupun bekerja setelah libur lebaran. Agar lebih bermanfaat kamu juga dapat mempublikasikan karya-karyamu di media sosial.

2. Ikuti Kelas Online

Libur lebaran, sangat cocok untuk mengasah keterampilan, salah satunya adalah dengan mengikuti kelas online. Saat ini banyak perusahaan ataupun seseorang yang mengadakan kelas online, dengan berbagi pengetahuan ada yang gratis ada juga yang berbayar. Dengan ikut kelas online ini juga dapat menambah wawasan, serta menambah relasi baru.

3. Nonton Film

Saat ini tak perlu pergi ke bioskop untuk menonton film-fim yang bagus, kamu dapat mengakses berbagai aplikasi atau web yang menyediakan berbagai tayangan film terbaru yang bagus, tak hanya film, kamu juga dapat menonton series yang bagus-bagus yang kamu suka. Kamu juga dapat menontonya di televisi, sebab saat lebaran biasanya terdapat film spesial lebaran yang diputar di televisi. 

4. Reuni

Kamu juga dapat melakukan kegiatan reuni bersama dengan teman-teman seperti teman sekolah atau teman kuliah untuk melepas rindu. Dengan reuni, hubungan silaturahmi juga tetap terjaga dan semakin akrab.

5. Mudik

Bagi yang tak ikut merayakan Hari Raya Idul Fitri, kamu dapat memanfaatkan libur lebaran untuk pulang ke kampung halaman. Apalagi bagi perantau-perantau yang tengah menempuh pendidikan. Hal ini dapat dimanfaatkan untuk quality time bersama keluarga. 

Demikian ulasan 5 rekomendasi kegiatan saat libur lebaran.