Cara Membuat Jus Jambu Biji Merah, Tomat dan Apel yang Dijamin Enak dan Kaya Vitamin
jambu
Ilustrasi Jus jambu merah dengan perpaduan buah lain (Sumber : Ilustrasi Pixbay)

JOGJA-Bagi Anda yang menyukai jus jambu namun tidak ingin membeli jus jambu instan, Anda bisa membuatnya sendiri di rumah.
Jus Jambu biji memiliki banyak kandungan, salah satunya adalah vitamin C. Bahkan, kandungan vitamin C  jambu biji bisa melebihi  jeruk.

Berkat bahan-bahan yang tersedia di pasaran, membuat jus jambu  cukup sederhana dan praktis. Dilansir dari Youtube @CR COOK, berikut cara membuat Jus Jambu Yuk langsung simak resep membuat jus jambu biji Merah, Tomat, dan Apel.

Bahan-bahan:
* 200 gram apel malang
* 2 buah jambu biji merah
* 2 buah tomat
* Madu
* 2 gelas air matang

Baca Juga: David Jalani Fisioterapi Pemulihan Usai Dianiaya Mario Dandy, Pakai Musik Agar Respons Semakin Membaik

Cara membuat:
* Blender buah jambu biji merah dengan air hingga halus, lalu saring dan sisihkan.
* Blender apel, tomat, dan jus jambu biji merah hingga halus.
* Tuang ke dalam gelas, lalu tambahkan madu (sesuai selera).
* Jus ini pun siap untuk dinikmati.*