Iwan Bule Masuk Gerindra, Mantan Ketum PSSI itu Gantikan Posisi Sandiaga Uno, Desmon : Menangkan 2024!
Prabowo
Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto Mengenalkan Iwan Bule Sebagai Kader Baru Partainya (Sumber : Tangkapan Layar YouTube @METRO TV)

JOGJACORNER.ID - Melansir dari kanal YouTube METRO TV, Mantan Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Mochamad Iriawan alias Iwan Bule secara resmi diperkenalkan sebagai Kader Partai Gerindra, sebagai parpol bentukan Prabowo Subianto. 

Dalam hal ini Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto langsung menunjuk Mochamad Iriawan sebagai Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra.

Posisi itu yang sebelumnya ditempati oleh Sandiaga Salahudin Uno yang sudah resmi keluar dari Gerindra dan digadang-gadang akan bergabung dengan Partai Persatuan Pembagunan (PPP).

Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra, Desmon J Mahesa mengatakan Iwan Bule sudah resmi menjadi bagian dari Partai Gerindra, setelah dikenalkan Prabowo Subianto. Mantan Ketua Umum PSSI itu langsung mengikuti rapat koordinasi internal partai.

Desmon mengaku tidak mengetahui alasan ketum partai yang menempatkan Iwan Bule sebagai kader baru menjadi Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra. Sepenuhnya ia menyerahkan keputusan kepada Prabowo selaku Ketua Umum dan Ahmad Muzani selaku Sekjen.

Dirinya juga menyampaikan sebagai sesama kader partai dan juga sesama Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra harus selalu mengingatkan dan selalu bekerja keras untuk membesarkan partai.

“Iwan Bule harus membuktikan, apa yang harus dilakukan agar partai besar, Gerindra menang dan Prabowo menang 2024. Yang terpenting untuk 2024,” kata dia.

Desmon juga menyampaikan bahwa dirinya tidak tahu secara detail apakah pemberian posisi kepada Iwan Bule di Partai Gerindra berkaitan dengan Pemilihan Gubernur Jawa Barat 2024. Ia menegaskan hal itu belum ada pembahasan di internal Partai Gerindra.

“Kepentingan 2024 ranah Iwan Bule, belum dibahas,” tambahnya.

Prabowo secara resmi memperkenalkan Iwan Bule sebagai kader baru Partai Gerindra di kediamannya kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis malam WIB. “Secara resmi Bapak Mochamad Iriawan sebagai kader baru Partai Gerindra,” kata Prabowo.

Terlepas dari hal itu, mantan Danjen Kopassus itu juga memperkenalkan kader barunya antara lain Wakil Gubernur Sumatera Selatan Mawardi Yahya, artis Al Ghazali dan El Jalaludin Rumi.


Penulis : Faisal Hendrawan