Kepala Bea Cukai Jogja Dicopot Gara-gara Suka Pamer Harta: Eko Darmanto Akui Moge Hanya Pinjaman
Edo Darmanto
Potret Eko Darmanto Pejabat Bea Cukai yang sering pamer harta kekayaan (Sumber : Instagram @alineadotid)


JOGJA-Kepala Kantor Bea Cukai Daerah Istimewa Yogyakarta Eko Darmanto viral karena bergaya hedon di sosial media. Saat ini bernasib sama seperti Rafael Alun, mantan pejabat pajak yang sudah dibebastugaskan dari jabatannya. Hal tersebut dari buntut aksinya yang kerap pamer harta.


Dalam hal ini disampaikan oleh Wakil Menteri Keuangan Suahasil Nazara dalam Konferensi pers terkait viralnya Eko Darmanto pada rabu (1/3/2023). Rakuman dari YouTube @Official iNews, Wakil Menteri Keuangan, Suahasil Nazara menginstruksikan kepada Direktorat Jenderal Bea Cukai untuk membebastugaskan Eko Darmanto secepat mungkin, ia menegaskan agar Dirjen bea cukai bisa secepat mungkin melaksanakan titahnya, hal itu dilakukan untuk mempermudah pemeriksaan yang akan dilakukan pada Eko Darmanto.

Dalam unggahan Eko Darmanto di media sosial dinilai menunjukkan perilaku pamer yang berlebihan, di mana hal itu tidak sesuai dengan kepantasan sebagai aparatur sipil negara atau ASN Kementerian Keuangan.

Baca Juga: Shin Tae-yong Kecewa, Tim Asuhannya Kalah dari Irak

Sementara itu, semua hasil menyebut bahwa Direktorat Jenderal Bea Cukai melalui Direktorat kepatuhan internal dan sekretaris DJBC telah memanggil Eko Darmanto,  dari hasil penelusuran tim DJBC  menyebut bahwa pesawat yang dipamerkan Eko Darmanto di sosmed merupakan milik federasi Aero sport Indonesia.

Lebih lanjut terkait motor gede yang juga dipamerkan di sosmed, diakui Eko Darmanto bahwa moge tersebut adalah pinjaman. Hal itu berdasarkan pemeriksaan oleh Direktorat kepatuhan internal Bea Cukai. Meski begitu Eko Darmanto mengakui bahwa dirinya memiliki motor gede yang tidak dilaporkan dalam LHKPN, oleh sebab itu hasil menginstruksikan kepada Direktorat Jenderal Bea Cukai untuk membebastugaskan EKo Darmanto secepat mungkin.*