Rektor Ungkap Pesan Singkat Sebelum Dosen UII Menghilang
dosen hilang
Potret Munasir Rafie Pratama (Sumber : website resmi UII informatics.uii.ac.id)


JOGJA-Pemerintah terus mencari informasi terkait   Ahmad Munasir Rafie Pratama yang merupakan dosen Universitas Islam Indonesia atau UII Yogyakarta. Dia dilaporkan hilang kontak, dan diketahui komunikasi terakhir Ahmad adalah dengan Istrinya.

Dikutip dari @Official iNews, Rektor Universitas Islam Indonesia, Fathul Wahid menyebut Ahmad diketahui mengirim pesan via WhatsApp pada 12 Februari 2023 yang waktu itu Ia berkabar akan naik pesawat menuju Istanbul Turki. Ahmad mengirim pesan singkat hanya dua kata kepada sang istri bertuliskan ‘menunggu boarding’. Sejak saat itu Ahmad tidak pernah lagi mengirimkan pesan.

Dijelaskan, pihak Universitas Islam Indonesia sedang melakukan berbagai upaya pencarian dosen Jurusan Informatika Fakultas Teknik Informatika itu. Salah satunya meminta bantuan interpol Indonesia untuk menerbitkan yellow notice sebagai pencarian orang hilang. UII juga berkomunikasi dengan KBRI di Oslow dan KJRI di Istanbul yang sudah berkoordinasi dengan otoritas terkait.

Baca Juga: Nagita Menangis Saat Ultah, Gara-Gara Yura Yunita

Kementerian Luar Negeri serta KBRI yang Ankara dan KJRI Istanbul. Untuk memastikan beri bantuan lebih lanjut jika diperlukan pihak keluarga dan UII hingga saat ini upaya pencarian terus dilakukan termasuk mencari data penumpang Turki Airlines yang ditumpangi Ahmad Munasir.*