Tips Rumah Aman dari Pencurian Ketika Ditinggal Mudik, Dijamin Pulang Kampung Lebih Tenang
pencuri
Ilustrasi pencuri (Sumber : Ilustrasi Pixbay)


JOGJA-Menjelang Lebaran, mudik menjadi momen yang ditunggu oleh seluruh masyarakat Indonesia, karena dengan mudik bisa bertemu dengan orang tua dan keluarga.
Ketika mudik maka rumah akan kosong tanpa penghuni sehingga kita harus mengantisipasi adanya pencurian.

Melansir dari kanal YouTube CNN Indonesia berikut tips meninggalkan rumah ketika mudik agar rumah Anda aman.

1. Pasang tulisan “Rumah Ini Dijual”
Pemasangan tulisan “Rumah ini Dijual” membuat persepsi orang bahwa rumah tersebut kosong tidak berisi sehingga pencuri pun tidak akan membobolnya.

2. Matikan Listrik
Ketika mudik sebaiknya mematikan seluruh kelistrikan yang ada di rumah, mulai dari televisi, kulkas, mesin cuci, dan colokan. Bukan hanya itu regulator gas elpiji dicabut agar terhindar dari kebakaran.

3. Gunakan lampu otomatis
Nyakan lampu rumah agar terlihat berpenghuni, agar memudahkan maka gunakan instalasi rumah yang otomatis sehingga lampu dapat menyaka secara otomatis.

Baca Juga: Siapa Artis Inisial HF yang Ditangkap karena Narkoba? Polisi: Pemain Sinetron 'Misteri Cinta'

4. Membuat rumah tampak isi
Rumah yang terlihat kosong akan menyita perhatian pencuri, sehingga mereka akan leluasa untuk masuk ke rumah tersebut.

Agar tidak terlihat kosong maka pemilik rumah bisa menyalakan seluruh lampu yang ada dalam rumah dan menaruh beberapa perabotan ataupun alat di depan rumah sehingga mengecoh pencuri.

5. Menitipkan rumah
Menitipkan rumah kepada tetangga ataupun kelurga akan membuat rumah Anda semakin aman. Dengan penitipan akan membantu mengawasi rumah Anda. Adapun penitipan diusahakan kepada orang kepercayaan ataupun orang yang amanah.*