Borobudur Land, Berikut HTM dan Rute Menuju Lokasi Wisata Baru di Magelang
Borobudur land
Borobudur Land, Wisata Baru di Magelang, Berikut HTM dan Rute Menuju Lokasi (Sumber : instagram @daddy_early)

MAGELANG-Borobudur Land merupakan destinasi wisata terbaru di Magelang yang resmi dibuka pada tanggal 15 April 2023. Lokasi tepatnya di Jetis Gayu, Wringinputih, Kecamatan Borobudur, Kabupaten Magelang. Destinasi wisata ini cocok sebagai pilihan tempat liburan saat berkunjung ke Magelang ataupun saat berkunjung ke Yogyakarta.


Melansir dari akun youtube @atasnamajoe destinasi wisata ini menyuguhkan berbagai wahana permainan, spot foto, berbagai macam atraksi, serta restoran yang nyaman. Rute untuk menuju ke destinasi wisata tersebut, kamu dapat menuju jalan Magelang-Jogja, kemudian sampai di pertigaan Blondo Magelang, ambil arah kanan ke arah Candi Borobudur. Kemudian lurus terus hingga menjumpai pertigaan arah Borobudur dan di sebelah kanan jalan terdapat Masjid Agung An-Nur Kota Mungkid. Anda dapat belok ke arah kanan menuju jalan Letnan, kemudian berjalan lurus mengikuti jalan saat bertemu dengan pertigaan ambil jalan lurus.


Kemudian Anda akan menemui pertigaan kembali jika ke arah kanan akan menuju Japun, di pertigaan ini Anda juga harus mengambil jalur lurus hingga menjumpai Sungai Progo. Di situ Anda akan melewati jembatan dan ambil jalur lurus, kemudian akan menjumpai jalan Sentanu ambil lurus kemudian di pertigaan belok kanan ke arah Tempuran. Di depan Anda akan menemukan gerbang atau pintu masuk dan area parkir  destinasi wisata Borobudur Land yang berbentuk kubah dengan tulisan Borobudur Land.

Baca Juga: Kiat Tetap Sehat Ketika Lebaran di Tengah Kepungan Makanan Enak dan Berlemak

Saat memasuki pintu masuk, pengunjung akan disambut dengan area loket. Untuk Harga Tiket Masuk / HTM di Wisata Borobudur Land ini per orang dibandrol dengan harga Rp. 20.000 kecuali anak-anak dengan tinggi kurang dari 80 cm. HTM ini belum termasuk dengan wahana yang ada, di mana untuk wahana Kereta Mini dibandrol dengan harga Rp. 10.000. per orang, Rainbow Slide dibandrol dengan harga Rp. 20.000 per orang, Mono Rel Dibandrol dengan harga Rp. 20.000 per orang dan Ontang-Anting juga dibandrol dengan Rp. 20.000.


Selain itu juga terdaat tiket terusan yang dibandrol dengan harga Rp. 60.000, di mana dengan membayar Rp. 60.000 pengunjung sudah dapat menikmati semua wahana yang tersedia di Borobudur Land tersebut.
Pada bagian loket, juga terdapat miniatur dari Borobudur Land, yang juga merupakan denah dari Borobudur Land tersendiri, sehingga memudahkan pengunjung untuk cepat dalam menjangkau destinasi wisata yang diinginkan.*