Carlo Saba Meninggal Dunia, Musisi Hingga Gubernur Berduka: Selamat Jalan Bung...
carlo
Carlo Saba meninggal dunia, kolom komentar postingan terakhir banjir ucapan belasungkawa dari para musisi hingga gubernur. (Sumber : Instagram @carlo_saba)


JOGJA-
Kabar duka datang dari musisi tanah air, vokalis Kahitna, Carlo Saba, meninggal dunia pada Rabu (19/4) pukul 21.00 WIB di usia 54 tahun. Meninggalnya vokalis grup musik legendaris ini meninggalkan duka yang mendalam bagi penggemar dan musisi Indonesia. Ucapan duka ini juga disampaikan oleh band Kahitna melalui akun resmi Instagram-nya.

"Selamat jalan #CarloSaba," tulisnya disertai foto Carlo Saba.

Kabar duka ini mengejutkan para musisi dan penggemar setia band Kahitna, bahkan hingga Gubernur Jawa Barat. Mereka menuangkan belasungkawanya melalui akun Instagram pribadinya dan membanjiri kolom komentar postingan terakhir Carlo Saba di akun Instagram-nya.

"Selamat jalan Bung Carlo, RIP," tulis Ridwan Kamil di kolom komentar akun Instagram @carlo_saba.

Selain itu, kolom komentar juga dibanjiri dengan ucapan belasungkawa dari paara musisi dan selebriti Indonesia.

"Rest in love kaka bung Carlo," tulis Judika di kolom komentar.

"Rest In Love ka," doa Chika Jesika.

Baca Juga: WASPADA!!! Kasus Covid-19 Kembali Mengancam, Terjadi Peningkatan Kasus Harian di Tengah Suasana Mudik Lebaran 2023

"Oh Lord. Kembali ke rumah Bapa dgn tenang ya bung," harap Indy Barends.

"Selamat jalan kakak vokalis panutan," tulis Sammy Simorangkir.

Para penggemar band Kahitna pun turut membanjiri kolom komentar Instagram Carlo Saba. Mereka mengungkapkan bahwa Kahitna tak akan sama lagi tanpanya dan berharap Carlo Saba istirahat dengan tenang.

"Selamat jalan bang Carlo, beristirahatlah dalam damai, kau takkan terganti," tulis salah satu penggemar.

"Kahitna gak akan sama lagi, RIP," tulis lainnya.

"Rest in Love Bang Carlo. Bahagia di sana yaa. Thank you sudah menemani masa remajaku dengan karya-karyanya," ungkap lainnya.

Diketahui, Carlo Sada merupakan salah satu vokalis dan pendiri band Kahitna sejak tahun 1986. Carlo bersama Kahitna diketahui sudah mengeluarkan 10 album yang terdiri dari 8 album studio dan 2 album kompilasi. Sementara itu, untuk karier solonya Carlo memiliki dua album studio.