Dear Pemudik, 2500 Tiket Mudik Lebaran KAI Sudah Ludes Terjual di Hari Pertama
2500 Tiket Kereta Api Angkutan Mudik Lebaran Ludes di Hari Pertama Penjualan. Sumber gambar: instgram @arf.ian_
2500 Tiket Kereta Api Angkutan Mudik Lebaran Ludes di Hari Pertama Penjualan. (Sumber : Akun Instgram @arf.ian_)

JOGJA, Jogjacorner.id- PT Kereta Api Indonesia, sudah mulai menjual tiket kertea api untuk mudik lebaran mulai 45 hari sebelum keberangkatan atau 15 hari lebih lama dari enjualan tiket kereta api jarak jauh di hari biasa.


Kebijakan penjualan tiket mudik 45 hari sebelum keberangkatan ini merupakan kebijakan baru dari PT KAI di tahun 2023 ini, dan sejak penjualan tiket untuk lebaran yang dibuka pada hari Minggu, 26 Februari 2023, antusias masyarakat pemudik mulai terlihat. Melansir dari akun youtube @TV ONE News, Senin, (27/2), sebanyak 2500 tiket kereta api jarak jauh ludes terjual di hari pertama penjualan untuk keberangkatan pada momen lebaran mendatang id area Top 1 Jakarta.


Baca Juga: RSPAU dr S Hardjolukito Jogja Komitmen Fasilitasi Atlet Sepakbola Handal Usia Dini


Hal ini dikemukakan oleh Humas KAI Daop 1 Jakarta, Eva Chairunissa, ia mengatakan bahwa calon pemudik tersebut akan berangkat dari Stasiun Gambir dan Stasiun asar Senen.


“Masyarakat sudah dapat melakukan pemesanan tiket untuk perjalanan kereta api jarak jau baik untuk keberangkatan dari Stasiun Gambir ataupun juga Stasiun Pasar Senen untuk jadwal keberangkatan di momen angkutan lebaran nanti, karena memang kebijakan dari pemesanan tiket ini sudah dapat dilakukan sejak 45 hari sebelum jadwal keberangkatan.” UjarHumas KAI Daop 1 Jakarta, Eva Chairunissa. Dikutip dari akun youtube @TV ONE NEWS. 


Lebih lanjut Humas PT KAI Daop 1 Jakarta, megatakan, untuk masyarakat yang akan melakukan pemesanan tiket ataupun melihat ketersediaan tempat duduk, dapat melalui aplikasi KAI Akses maupun melakukan transaksi melalui agen penjualan tiket resmi online lainnya. 


“Dan bagi masyarakat yang akan melakukan pemesanan tiket ataupun ingin mengecek ketersediaan dari tempat duduk itu bisa melalui aplikasi KAI Akses atau bisa juga melakukan transaksi melalui agen penjualan tiket resmi online lainnya.” Lanjutnya. 


Baca Juga: Puan Maharani Resmikan Gedung Baru DPP Banteng Muda Indonesia


Masyarakat yang menginginkan untuk melakukan perjalanan mudik, menggunakan kereta  api ini, diwajibkan untuk melakukan vaksinasi booster, dan dosis ke-2 untuk anak-anak. Meskipun sudah banyak masyarakat yang memesan tiket dan mengetahui informasi tersebut, namun tidak sedikit juga masyarakat yang belum mengetahui informasi tentang pembelian tiket untuk mudik lebaran.