Heboh Rp 500 Triliun Habis untuk Rapat dan Study Banding, Begini Tanggapan Mensos Risma
Tanggapan Mensos Risma mengenai anggaran 500T yang habis untuk rapat di hotel dan studi banding. Tangkapan layar YouTube @KOMPASTV
Tanggapan Mensos Risma mengenai anggaran 500T yang habis untuk rapat di hotel dan studi banding. (Sumber : Tangkapan layar YouTube @KOMPASTV)


JOGJA, Jogjacorner.id- Belakangan ini masyarakat tengah hangat membicarakan tentang anggaran 500 Triliun yang habis hanya untuk rapat di hotel dan melakukan study banding.


Padahal, uang tersebut direncanakan untuk anggaran penanganan kemiskinan di Indonesia. Program-program penanganan kemiskinan yang dilakukan nyatanya tidak sesuai dengan kebutuhan percepatan pengurangan angka kemiskinan di Indonesia.butuhan per


Hal tersebut mengakibatkan anggaran yang telah disediakan habis begitu saja tanpa adanya dampak yang jelas. Program-program yang hanya menghabiskan anggaran dalam jumlah banyak, diketahui berupa rapat-rapat di hotel, hingga studi banding tanpa adanya kebijakan yang jelas.


Jika angka kemiskinan tidak turun, maka apratur sipil negara di dalamnya tidak akan mendapatkan peningkatan tunjangan kinerja. Program penanganan kemiskinan selama ini yang sudah menghabiskan anggaran hingga Rp500 triliun hanya berhasil menurunkan tingkat kemiskinan sebesar 0,6%.


Baca Juga: Sejarah Terbentuknya Sheila On 7, Asal Nama Hingga Cerita Eros dan Anton Merintis dari Bawah


Hal ini pun membuat Menteri Sosial, Tri Rismaharini, juga turut angkat bicara. Ia mengaku bahwa seluruh penggunaan anggaran di Kemensos sudah sesuai aturan.


"Saya tahunya malah dari Bu Sri Mulyani, itu uang perlindungan sosial. Bu Sri Mulyani di Malang juga menyebutkan itu ada 500 triliun. Nah uang itu yang diberikan pemerintah untuk membantu meringankan beban masyarakat di antaranya ada subsidi BBM, listrik, gas," ungkap Risma yang dilansir dari akun YouTube @KOMPASTV pada Selasa (31/1/2023).


Ia juga merinci anggaran di Kemensos telah dihabiskan untuk apa saja.


Baca Juga: Wedang Ronde, Inspirasi Minuman Hangat Untuk Berbuka, Simak Resep dan Cara Membuatnya


"Jadi anggaran di Kementerian Sosial itu seluruhnya 78 triliun, yang 74 triliun itu untuk bansos, jadi langsung diserahkan itu untuk perlindungan sosial. 4 triliunnya ada untuk bencana, untuk anak, untuk lansia, untuk orang disabilitas, untuk orang kena narkoba, untuk orang terlantar, juga untuk kawasan yang tertinggal maupun yang terdepan, terpencil, itu kami tangani," tambahnya.